Life To Future

Kita hidup dalam waktu. Ada waktu yang dinamakan dengan masa lalu yaitu waktu yang sudah berlalu dan kita tidak bisa kembali lagi, dan ada juga waktu yang dinamakan dengan masa depan yaitu masa yang akan kita lalui, kita tidak tau apa yang kita dapatkan,terima di masa depan. Tetapi tindakan kita pada hari ini,saat ini bisa mempengaruhi masa depan kita, tetapi tidak bisa mengubah masa lalu kita.

Oleh karena itu hiduplah untuk masa yang akan datang atau masa depan karena tidak ada gunannya kita hidup untuk masa lalu, toh semuanya sudah berlalu. Jadikanlah masa lalu sebagai pembelajaran atau untuk menghadapi masalah atau tantangan yang kita hadapi di masa yang akan datang. Evaluasilah segala kejadian yang terjadi di masa lalu. 

Keberanian untuk menghadapi masa depan tidak cukup untuk kita bisa sukses, kita harus memikirkan dengan matang-matang apa yang kita lakukan di masa akan datang, caranya yaitu dengan belajar dari pengalaman. Apapun yang terjadi tetaplah fokus dengan masa depan anda. Sama halnya dengan mengemudi mobil, Anda akan fokus menyetir melihat ke depan agar anda tidak menabrak dan dapat selamat di tempat tujuan.

Begitu juga halnya dengan hidup, fokuslah akn tujuan hidup anda. Memang anda hidup untuk hari ini,tapi mulailah memikirkan masa depan karena dengan itu anda bisa memikirkan langkah-langkah apa saja yang akan anda lakukan setelah ini.

0 comments:

Post a Comment