Perilaku Produsen

Produksi adalah suatu kegiatan yang menghasilkan produk untuk mencapai tujuan produksi yaitu memperoleh laba sebanyak-banyaknya. Sedangkan produsen adalah orang yang melakukan kegiatan produksi itu sendiri.

Perilaku produsen adalah mampu mengetahui selera konsumen,dengan ketahuan ini mereka bisa mendapatkan keuntungan yang besar,sehingga memilki nilai perusahaan yang tinggi dimata masyarakat atau konsumen.

Untuk memperoleh laba tersebut,produsen tidak sembarangan mengambil keputusan untuk mengeluarkan jumlah produksi yang mereka hasilkan tetapi butuh perhitungan juga yaitu yang dinamakan dengan FUNGSI PRODUKSI yaitu perkalian input yaitu faktor-faktor produksi sama dengan jumlah produksi yang dihasilkan.dalam hal ini kita mengenal The Laws Diminishing Return yaitu apabila suatu input ditambahkan sedangkan input yang lain tetap maka pada awalnya produksi akan naik,tetapi pada tingkat tertentu akan mengalami penurunan apabila input semakin ditambah terus-menerus. Hukum ini biasanya berlaku untuk negara miskin dan negara agraris.

Untuk memperoleh laba yang optimal maka dilakukan juga perhitungan optimal produk. Salah satu caranya yaitu dengan melakukan Least Cost Combination yaitu melakukan penekanan harga input untuk memperoleh labayang lebih besar.

Contoh kasusnya pada saat sekarang ini kita bisa lihat pada produsen gadget,iPhone yang terlebih dahulu mengeluarkan atau mengembangkan gadget dikalahkan penjualannya oleh android. Hal ini dikarenakan android yang bersifat open source lebih diminati oleh konsumen sehingga input atau modal yang diterima andoid lebih banyak,sehingga sampai sekarang sudah banyak serial android yang beredar hanya dalam kurun waktu yang singkat.

0 comments:

Post a Comment